SajianSedap.com - Lap dapur sangat penting untuk kita punya di rumah.
Setidaknya kita mempunyai dua sampai tiga lap yang tersedia di dapur.
Selain untuk membersihkan alat makan, lap dapur juga bisa menyingkirkan sisa minyak dan kotoran pada alat masak dan kompor.
Tapi, coba deh lihat lap dapur mu sekarang, apakah sudah full minyak?
Ya, karena sering digunakan untuk menyeka minyak di pinggiran kompor dan dinding dapur, lap yang kotor sudah bukan hal aneh lagi.
Namun kalau lap dapur sudah banyak minyaknya, biasanya susah dihilangkan, nih!
Kita harus beberapa kali membersihkan lap dapur ini agar minyaknya hilang sempurna.
Tapi tenang, ada kok cara membersihkan lap dapur yang berminyak hanya dengan sekali cuci berikut ini.
Dilansir dari The Infinite Kitchen via Kompas, berikut ini ada beberapa cara bersihkan lap dapur berminyak dengan bahan yang ada di rumah.
Caranya:
- Pertama, isi bak cuci piring dengan air panas.
- Lalu, tambahkan dengan satu cangkir pemutih ke dalam bak.
- Kemudian, rendam lap dapur yang berminyak ke dalam bak cuci piring.
- Diamkan selama 30 menit atau sampai minyak benar-benar lepas dari lap dapur.
- Setelahnya, bilas lap dapur dengan air bersih.
- Lalu, cuci hingga benar-benar bersih.
Selain itu, kamu juga bisa membersihkan lap dapur dengan cuka.
Cuka adalah salah satu bahan dapur yang efektif mengangkat berbagai noda, termasuk noda membandel.
Kamu bisa manfaatkan cuka untuk membersihkan lap dapur yang kotor setelah penggunaan.
Caranya:
- Rendam lap dapur ke dalam larutan air hangat dan cuka.
- Selain mengangkat noda, cuka juga membantu menghilangkan penumpukan deterjen.
Serta berperan sebagai pelembut kain alami.
Sementara itu, agar jamur atau bau lembab tidak menempel terus pada lap dapur, cucilah secara teratur.
Untuk ini, kamu bisa merendamnya dengan campuran air hangat dan sabun cuci piring.
Ini membantu mengangkat bau dan lemak yang menempel, sehingga mencegah pertumbuhan bakteri.
Setelahnya, peras lap dapur dan gantung di tempat yang kering.
Semoga membantu!
KOMENTAR