SajianSedap.com - Nasi adalah makanan pokok yang dikonsumsi oleh banyak orang di Indonesia hampir setiap harinya.
Untuk memasak nasi cukuplah mudah, apalagi dengan adanya rice cooker yang bisa memasak beras dengan otomatis.
Beras cukup dicuci, ditambah air sesuai perbandingan yang diinginkan, dan tinggal dimasak hingga matang.
Meski terbilang cukup mudah, memasak nasi dengan rice cooker juga tidaklah begitu mudah jika tidak tahu cara tepat menggunakannya.
Salah satu hal yang sering terjadi ketika masak nasi dengan rice cooker adalah nasi lengket di rice cooker.
Nasi lengket cukup menyulitkan orang-orang yang ingin membersihkan panci rice cooker tanpa hambatan. Lengketnya dapat meninggalkan residu yang cukup mengganggu.
Sebenarnya rice cooker akan menanak nasi tanpa lengket dan tanpa sisa air di dasar pancinya jika digunakan dengan benar.
Lalu bagaimana caranya menggunakan dengan benar? Simak selengkapnya berikut ini untuk Anda coba lakukan.
Pertama, periksa apakah bagian dalam panci rice cooker tidak rusak atau lapisan antilengket (jika ada) tidak tergores. Jika ada kerusakan, Anda mungkin harus membeli panci rice cooker baru.
Sering kali lengket dapat dicegah dengan menyiapkan dan memasak nasi dengan benar. Sekali lagi ini tergantung pada jenis beras yang Anda gunakan.
Ada beberapa tips tambahan yang dapat Anda ikuti yang akan membantu mencegah nasi lengket di rice cooker.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR