Bawang merah kaya akan banyak nutrisi seperti anti-oksidan, anti-inflamasi yang membantu menghilangkan peradangan.
Jika Anda berpikir untuk menghilangkan pembengkakan, maka Anda bisa mengonsumsi bawang panggang.
Mengonsumsi bawang merah dan bawang putih dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kanker.
Peneliti Italia menemukan, orang yang mengonsumsi bawang paling banyak memiliki kemungkinan paling kecil terkena kanker usus besar, kanker tenggorokan, dan kanker ovarium.
Dalam studi lain, para peneliti menemukan bahwa pria yang makan banyak sayuran dari keluarga allium memiliki risiko paling kecil terkena kanker prostat.
Para peneliti percaya bahwa antioksidan bertanggung jawab atas sifat antikanker yang dimiliki bawang merah dan bawang putih.
Bawang yang sudah rusak biasanya ditandai dengan ciri-ciri tekstur lunak dan lembab, serta bertunas. Selain itu, terkadang terlalu kering seperti dikutip dari The Spruce Eats.
Untuk menghindari kerusakan tersebut ikuti cara simpan bawang merah ala Healthline berikut ini.
Pertama, bawang merah harus disimpan di tempat yang sejuk, kering, gelap dan berventilasi baik.
Tempat seperti ini bisa termasuk ruangan dapur, ruang bawah tanah, dan garasi.
Bawang merah juga akan tahan lama jika disimpan dalam wadah yang tidak kedap udara, seperti kantong jaring, kukusan bambu, keranjang terbuka atau pantyhose.
Tujuan cara simpan ini untuk memastikan sirkulasi udaranya tetap baik. Bawang merah akan bertahan hingga 30 hari.
Sebagai alternatif, bawang merah dapat disimpan di freezer hingga enam bulan. Untuk membekukan bawang merah, pertama kupas kulitnya dan pisahkan siung.
Kemudian masukkan bawang merah yang sudah dikupas ke dalam kantong yang dapat ditutup kembali atau wadah kedap udara dan simpan di dalam freezer.
Sementara itu, bawang merah juga dapat dicincang dan dibekukan hingga 3 bulan.
Namun, saat dicairkan, teksturnya seperti bawang merah yang ditumis ringan, jadi bawang tidak bisa garing saat dimasak.
Artikel ini telah tayang di kalamtimes dengan judul Roasted Onion Benefits: These 4 big benefits are due to the consumption of Roasted Onion, from stomach related problems to strengthen bones.
Source | : | kalamtimes |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR