SajianSedap.com - Semakin maju teknologi semakin memudahkan pekerjaan manusia.
Bukan cuma dari peralatan dapur, tapi juga peralatan elektronik rumah lainnya.
Jika dulu kita membutuhkan remote TV untuk menonton, kita sekarang hanya membutuhkan remote untuk sekedar menyampaikan perintah dengan suara.
Namun jika rusak tentu akan merepotkan seisi rumah.
Tak perlu beli baru karena kita bisa memperbaiki remote TV dengan bahan yang ada di rumah.
Salah satunya minyak kayu putih.
Melansir dari Kompas.com, berikut ini lima langkah memperbaiki remote TV yang rusak agar berfungsi kembali.
Sebelum ke proses perbaikan, pastikan bahwa baterai yang ada di remote TV milikmu memang masih hidup.
Jika baterainya sudah mati, hal ini tentu membuat remote TV tidak bisa digunakan.
Jadi periksa baterai remote TV milikmu terlebih dahulu.
Namun, apabila baterainya masih hidup tetapi remote TV tidak bisa digunakan, maka lakukan langkah selanjutnya di bawah ini.
Langkah awal untuk memperbaiki remote TV yang rusak adalah membuka atau membongkar bodi remote terlebih dahulu secara perlahan.
Pastikan baterainya sudah dilepas.
Setelah bodi remote TV berhasil kamu buka, bersihkan bagian dalamnya, seperti panel remote control dan papan rangkaian elektronik.
Panel remote control adalah tombol-tombol dari remote TV yang kamu selalu pencet.
Ketika remote TV rusak, kamu perlu membersihkan bagian belakang panel remote control dengan kain lap bersih kering.
Selain itu, bersihkan juga papan rangkaian elektronik dari remote TV dengan kain lap bersih kering.
Papan rangkaian elektronik ini berada tepat di bawah panel remote control.
Perlu kamu ketahui bahwa remote TV yang tidak bisa berfungsi biasanya disebabkan oleh panel remote control dan papan rangkaian elektronik dalam keadaan basah.
Walaupun tidak kemasukan air, bagian dalam remote TV bisa basah akibat suhu udara yang berubah-ubah dan menjadi lembap.
Maka dari itu, bersihkan panel remote control dan papan rangkaian elektronik dengan kain lap yang bersih dan kering.
Setelah dibersihkan dengan kain lap bersih, papan rangkaian elektronik perlu dioleskan dengan minyak kayu putih untuk menyingkirkan semua kotoran yang menempel.
Setelah itu lap semua permukaan panel papan rangkaian elektronik dan pastikan sudah kering dari minyak kayu putih.
Setelah melakukan serangkaian cara di atas, pasang kembali bodi remote TV.
Pastikan posisi semua komponen remote TV terpasang dengan tepat. Pasang baterai lalu coba kembali remote TV.
Setelah melakukan berbagai hal yang dijelaskan sebelumnya, remote TV milikmu yang tadinya rusak seharusnya sudah bisa kembali digunakan.
5 Cara Aman Hilangkan Panu di Kulit, Gak Perlu Obat Tetes yang Rasanya Panas saat Dipakai
KOMENTAR