Sama seperti kecoa, cicak membenci bau bubuk kopi yang menyengat.
Jika kamu ingin membuat cicak ini tak berani lagi datang ke dapur atau rumahmu, kamu bisa mencampurkan bubuk kopi dengan bubuk tembakau kering lalu letakkan di area dapur Anda.
Selain baunya menyengat, bubuk tembakau juga beracun untuk cicak.
Cicak membenci bau telur sehingga cara ini ampuh untuk membuatnya menjauh dari atap maupun dinding dapurmu.
Kamu bisa meletakkan kulit telur di area dapurmu. Agar baunya lebih kuat, setelah isi telurnya diambil, jangan dicuci, tapi lap kering lalu taburkan.
Siapa yang menyangka bawang putih juga bermanfaat untuk mengusir cicak dari rumah.
Bau bawang putih yang menyengat membuat cicak enggan mendekat ke rumahmu.
Untuk hasil yang maksimal, letakkan beberapa butir bawang putih dengan cengkeh di lokasi-lokasi yang sering dihinggapi cicak.
Atau, kamu juga bisa membuat cairan pembasmi cicak dari bawang putih dengan air lalu blender dan saring. Semprotkan ke bagian-bagian meja, dinding, atau plafon.
Cicak membenci bau pedas dan menyengat dari lada juga cabai.
Untuk mengusir cicak, kamu bisa memasukan ketiga bahan tersebut ke kantung kain lalu letakkan di area-area yang dilalui cicak. Dengan begitu, mereka tak akan berani mendekat.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR