SajianSedap.com - Jika biasanya hadir dengan bentuk bulat serta memiliki lubang di tengahnya, berbeda dengan Resep Donat Gula Pasir ini.
Hadir dengan bentuk yang lebih menggemaskan, camilan praktis ini pun bakal langsung diserbu si kecil begitu kita sajikan di meja makan.
Karena tak sampai 10 bahan untuk membuatnya, camilan simple yang manis dan super lembut ini wajib banget kita hadirkan untuk camilan hari ini.
Waktu: 60 Menit
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
325 gram tepung terigu protein tinggi
1 bungkus ragi instan
100 gram kuning telur
40 gram gula pasir
40 gram mentega tawar, lelehkan
1/4 sendok teh garam
100 gram gula pasir haluskan, untuk taburan
500 gram minyak goreng utuk menggoreng
Cara Membuat Donat Gula Pasir:
1. Letakkan tepung di dalam bowl almunium. Beri lubang bagian tengah. Masukkan ragi dan 50 ml air hangat. Aduk pakai garpu. Sisihkan.
2. Kocok telur dan gula dengan mikser dengan kecepatan sedang selama 1 menit hingga kental. Masukkan 75 ml air hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk rata dengan whisk.
3. Tambahkan tepung. Uleni dengan mixer hingga kalis. Masukkan mentega leleh dan garam. Uleni dengan mixer 10 menit.
4. Diamkan 20 menit. Uleni dengan tangan 2 menit sambil sedikit ditabur tepung terigu. Diamkan 45 menit.
5. Kempiskan adonan. Giling setebal 1 cm. Plong bulat. Diamkan 30 menit sambil ditutup lap. Oven dengan api bawah 30 derajat Celcius selama 10 menit (selama dioven, donat tetap ditutup dengan lap bersih).
6. Goreng di dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan di atas api kecil. Tutup wajan 2 menit. Buka, balikkan donat. Goreng lagi 2 menit. Angkat. Tiriskan. Taburi gula pasir di atasnya.
Baca Juga: Bukan Ketiban Sial, Mimpi Makan Donat Ternyata Punya Arti ini, Siap-siap Senyum saat Membacanya
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR