SajianSedap.com - Siapa sih, yang bisa menolak kalau Resep Jagung Susu Saus Keju ini kita hadirkan jadi camilan seru hari ini?
Hadir dengan rasa yang manis dan gurih, camilan sederhana ini bisa habis dalam waktu sekejap!
Dari pada bingung mau menghadirkan camilan seru apa untuk sore ini, hadirkan saja camilan praktis yang enak banget ini.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
3 buah jagung manis, pipil
100 ml kental manis
2 sendok makan margarin
1 buah pisang, iris bulat
Bahan Saus Keju:
200 ml susu cair
50 ml kental manis
200 gram keju cepat leleh, parut
Cara Membuat Jagung Susu Saus Keju:
1. Kukus jagung hingga empuk. Tuang jagung dan pisang ke dalam gelas. Masukkan sedikit margarin.
2. Saus, rebus susu cair dan kental manis sambil diaduk. Masukkan keju cepat leleh. Aduk
cepat.
3. Tuang kental manis dan saus keju.
Baca Juga: Resep Roti Bakar Pisang Kacang, Modifikasi Camilan Simple Dan Enak yang Harus Dicoba
KOMENTAR