SajianSedap.com - Bubur merupakan salah satu menu sarapan yang cukup populer, termasuk bagi orang Indonesia.
Bahkan makan bubur di pagi hari bisa menjadi menu andalan bagi sebagian orang sebelum memulai aktivitas.
Selain sebagai hidangan sarapan, bubur kerap kali disantap oleh orang yang sedang sakit. Hal itu karena tekstur bubur yang lembut dan ringan saat masuk ke dalam perut.
Walau ada banyak kedai makan bubur enak di sekitar rumah, tidak ada salahnya untuk membuatnya sendiri di rumah.
Bahkan membuat bubur bisa dilakukan dengan menggunakan magic com yang biasa digunakan untuk memasak nasi.
Memasak bubur mungkin terkesan mudah untuk banyak orang. Namun jika salah langkah, bisa jadi bubur yang kamu masak jadi encer atau bahkan lengket.
Bubur nasi yang terlalu berair membuat makanan ini terasa kurang nikmat. Bahkan, terasa seperti meminum air saat menyantapnya.
Ternyata, ada tips khusus agar masak bubur hasilnya tidak mudah berair dan matang sempurna. Salah satunya yaitu perhatikan takaran antara air dan beras yang digunakan.
Simak selengkapnya berikut ini untuk Anda coba di rumah.
dikutip dari hargapangan.id & unlm.ac.id. Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan supaya bubur yang dibuat tidak encer.
Melansir dari buku “Masak Praktis dengan Magic Com” (2013) oleh Chef Rudy terbitan MIZAN dan laman The Spruce Eats, berikut cara membuat bubur gurih di magic com.
Pertama sebaiknya rendam beras selama beberapa saat. Merendam beras bisa membantu mempercepat proses memasak bubur.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR