SajianSedap.com - Botol minum kini mudah dijumpai dimana saja yang dibawa oleh banyak orang dan kalangan.
Penggunaan botol minum ini terus digalakkan dalam hal kesadaran pemeliharaan lingkungan.
Tak hanya ramah lingkungan, ini secara pribadi juga menekan pengeluaran untuk membeli air kemasan.
Anda pun cukup membutuhkan satu botol saja, misalnya botol plastik dengan material ringan yang praktis dibawa kemana-mana.
Dengan sifatnya yang reusable ini, maka pemakaian botol minum plastik perlu dibersihkan secara rutin dengan cara mencucinya.
Umumnya orang-orang memiliki botol minum plastik tak hanya satu untuk digunakan bergantian ataupun dengan fungsi tertentu.
Nah jika Anda pernah perhatikan tiap kali membeli botol minum plastik baru sebagai cadangan, pernahkah Anda menemui masalah bau tak enak pada botol minum baru itu?
Ini bisa dikarenakan dari material pembuatannya, penyimpanan dan pengemasan, hingga bakteri dan jamur yang tumbuh.
Tapi jangan khawatir berpikiran untuk tak menggunakannya, ada cara untuk menghilangkan bau tak enak tersebut dengan mudah.
Dilansir dari Get Set Clean, aroma pada botol baru bisa dihilangkan dengan mencucinya menggunakan cuka atau baking soda.
Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR