Namun sekarang bahan utama membuat margarin adalah lemak nabati, air, garam, emulsifier dan beberapa juga menambahkan susu.
Dari segi warna, terlihat perbedaan yang sangat jelas ya sase lovers.
Untuk mentega warnanya lebih berwarna kuning pucat.
Namun ada juga mentega yang memiliki warna puith.
Sedangkan untuk margarin, warnanya cenderung lebih kuning terang.
Untuk aromanya sendiri tentu berbeda ya sase lovers.
Soalnya, bahan yang digunakan untuk membuatnya juga berbeda.
Untuk mentega memiliki aroma yang lebih harum dan juga kaya rasa.
Sehingga mentega cocok kita gunakan untuk membuat kue atau cake karena aromanya yang sangat menggoda.
Sedangkan mentega putih tidak memiliki bau.
Biasanya, mentega putih digunakan untuk membuat roti, bakpia, pastel lapis atau aneka makanan lainnya.
KOMENTAR