Jika kamu ingin pisau cukur tersebut benar-benar bersih dan bebas infeksi, tuangkan sedikit alkohol pada kain basah dan bersihkan pisau cukur untuk mensterilisasikannya.
"Ini bisa Kamu lakukan sebelum dan sesudah pemakaian. Biarkan kering semalaman atau seharian, letakkan dalam keadaan berdiri agar aliran udara masuk ke setiap bagiannya," kata Fellipe Cardoso, seorang pemangkas rambut di Otis & Finn Barbershop, New York.
Jika sudah kering, simpanlah di luar kamar mandi.
Sebab, menyimpan pisau cukur di kamar mandi akan membuatnya lembab, berembun, dan uap setelah mandi bisa merusak mata pisau.
"Meskipun Kamu bercukur hanya sekali seminggu, pisau cukurmu bisa mulai berkarat karena terkena uap berkali-kali."
"Selain itu, lingkungan yang juga akan merangsang tumbuhnya bakteri pada pisau cukur yang telah dipakai," ujar dia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Menajamkan Kembali Pisau Cukur yang Tumpul
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR