Lantas apa sih sebenarnya sate Kopok ini?
Sate blendet atau dikenal dengan nama sate kopok, merupakan salah satu makanan khas Ponorogo.
Pedagang sate kopok banyak ditemukan di Ponorogo bagian selatan, tepatnya di Kecamatan Balong, Ponorogo.
Salah satu warung yang terkenal adalah sate kopok cabang Mbok Tingah yang berada di timur perempatan Pasar Balong.
Sate kopok biasanya dipadukan dengan bumbu tahu.
Ketika pesan menu lengkap, yang datang adalah sate berbahan dasar daging ayam yang dibakar dan ada bumbu tahu,
Bedanya dengan sate ayam Ponorogo pada bumbu sambal yang ditaburkan.
Pada sate kopok ada penambahan bumbu rempah berwarna kuning.
Istilah Kopok sendiri diambil dari bumbu warna kuning serta kental mirip dengan kotoran di dalam kuping.
Meski namanya cukup ekstrim, sensasi rasa dan aromanya dijamin membuat ketagihan karena memiliki rasa gurih dan sedikit manis.
Bumbu sate kopok sendiri terbuat dari rempah rempah seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, santan, dan kunyit.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR