Sase Lovers bisa coba datang ke warung sederhana ini yang berlokasi di Jl. Ahmad Yani yang terkenal dengan lauk babat usus kuah santannya.
Ya, memang yang membuat unik dari makanan ini terletak pada kuahnya yang pedas.
Kuahnya terbuat dari ramuan berupa cabai yang sangat banyak agar sensasi rasa pedasnya terasa.
Adapun rasa dari sego gobyos ini adalah campuran dari rasa pedas dari kuahnya, bercampur dengan rasa pahit dari lalapan keningkir.
Serta bercampur dengan kelezatan bumbu-bumbu racikan yang begitu nikmat.
Kuliner ini bisa Anda nikmati pada malam hari.
Di kawasan Penceng Anda akan menemukan banyak padagang yang menjual nasi pedas ini.
Sego Gobyos sendiri membanderol harga menu makanannya cukup terjangkau.
Harga satu porsinya tergantung lauk yang dipilih.
Satu porsinya dihargai di kisaran Rp 5.000 hingga Rp 10.000.
Selamat berkunjung, ya Sase Lovers!
Baca Juga: Mengenal Nasi Krawu, Nasi Campur Khas Gresik yang Kembali Viral Gegara Youtuber Nex Carlos
Cara Membuat Nastar Tanpa Oven, Bisa Pakai Teflon Tapi Lakukan 1 Trik Kunci Ini Agar Matangnya Merata
KOMENTAR