SajianSedap.com - Tahukah kamu dedak padi?
Dedak padi sisa perasan beras biasanya jadi pakan ternak atau akan dibuang begitu saja.
Padahal, masih ada manfaat dedak padi yang tak banyak orang tahu, loh.
Salah satunya manfaat dedak padi untuk perawatan wajah.
Mendengarnya saja mungkin sudah membuat kamu tak percaya.
Namun, ternyata dedak padi ini jadi perawatan wajah alami yang digunakan banyak orang jepang, loh.
Diketahui bahwa orang Jepang terkenal dengan penampilan mereka yang awet muda.
Selain itu, mereka memiliki wajah yang cantik dengan kulit wajah kenyal dan mulus.
Ternyata tak hanya mengandalkan skincare komersial, orang Jepang tak melupakan perawatan alami, karena kandungan alaminya yang tak akan merusak wajah.
Nah, salah satu bahan alami yang digunakan orang Jepang adalah dedak padi.
Siapa yang menyangka kalau dedak padi dikemas dengan kandungan yang baik untuk menutrisi kulit.
Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Noda Hitam di Wajah dengan Bahan Dapur, Cuma Keluar Rp 2 Ribu dari Dompet
Selain dedak padi, lihat berikut ini selengkapnya tentang rahasia kecantikan orang Jepang.
Berikut ini ada beberapa rahasia kecantikan orang Jepang yang bisa ditiru untuk mendapatkan wajah awet muda dan cantik.
Perempuan Jepang memanfaatkan dedak padi atau komenuka sebagai bahan untuk merawat kulit.
Dedak padi sendiri merupakan tepung yang berasal dari sekam padi yang dihaluskan.
Dedak padi mengandung banyak aktioksidan dan nutrisi.
Selain itu, bahan ini juga ampuh mengangkat sel kulit mati karena teksturnya yang tidak terlalu halus.
Perawatan kulit dengan dedak padi ini biasanya dilakukan perempuan Jepang dalam bentuk scrub, masker wajah, hingga perawatan tubuh lainnya seperti massage.
Manfaat dari dedak pagi untuk kulit ini ternyata beragam, loh.
Yakni untuk membantu melawan tanda penuaan, perubahan kulit yang mudah hingga menghaluskan kulit.
Selain dedak padi, perempuan Jepang juga sering kali memasukkan teh hijau ke dalam perawatan kulit mereka.
Seperti diketahui, teh hijau kaya akan antioksidan, antibakteri dan antiinflamasi, sehingga dapat membantu mengatasi berbagai masalah kulit.
Di samping itu, untuk kulit sendiri, bermanfaat untuk mengaktifkan kembali sel kulit mati serta meratakan warna kulit.
Nah para perempuan Jepang biasanya memasukkan teh hijau ini ke dalam pelembap kulit.
Selain itu, teh hijau juga sering digunakan sebagai bahan campuran tonic rambut dan masker rambut.
Kawan Puan, selain teh hijau, kacang merah, dan dedak padi, perempuan Jepang juga sering kali menambahkan minyak bunga kamelia pada perawatan kulit mereka.
Minyak bunga kamelia atau tzubaki merupakan kandungan yang sering ditemukan di banyak produk kecantikan buatan Jepang.
Pasalnya minyak bunga kamelia ini kaya akan omega-9 fatty acids atau asam oleat, protein esensial dan gliserid yang bermanfaat melembapkan serta merawat kulit.
Ketiga kandungan tersebut cocok digunakan untuk kulit berjerawat.
Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk mencobanya?
Baca Juga: Dipuja Puji Bak Orang Korea saat Halal Bi Halal, Rahasia Wajah Glowing Ternyata Cuma Modal Beras
Artikel ini telah tayang di Parapuan dengan judul Punya Kulit Sehat dan Awet Muda, Ini 7 Rahasia Cantik ala Perempuan Jepang
KOMENTAR