Campurkan baking soda dengan air hangat dalam sebuah wadah sampai terbentuk pasta dengan tekstur yang mirip dengan pasta gigi.
Gunakan kain lap untuk mengaplikasikan pasta tersebut ke wadah Tupperware yang lengket, lalu gosoklah dengan lembut.
Bilas wadah dengan air hangat dan lakukan langkah penggosokan lagi jika diperlukan.
Setelah wadah Tupperware bersih dan sudah dibilas secara menyeluruh, biarkan hingga kering.
Celupkan selembar tisu dapur yang bersih ke dalam cuka putih yang telah dipanaskan.
Letakkan tisu yang sudah basah ke dalam Tupperware, pastikan tisu tersebut menutupi area yang lengket.
Biarkan tisu tetap di dalam Tupperware selama 5 hingga 10 menit.
Gunakan air dan sabun pencuci piring untuk membersihkan Tupperware.
Bilas wadah secara menyeluruh dan biarkan hingga kering.
Untuk mencegah Tupperware dari lengket, ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan.
Pertama, cobalah untuk menjauhkan wadah Tupperware dari sinar matahari saat memungkinkan.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR