Rebus susu cair, agar – agar bubuk, gula pasir, dan sambil diaduk garam sampai mendidih. Matikan api. Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke kuning telur. Aduk rata. Tuang lagi ke rebusan puding. Aduk rata. Nyalakan api. Masak sambil diaduk sampai mendidih.
Bagi 3 bagian. Satu bagian ditambahkan white cooking chocolate leleh. Aduk rata. Satu bagian ditambah milk cooking chocolate dan moka pasta. Aduk rata. Sisanya tambahkan dark cooking chocolate. Aduk rata.
Tuang 1/3 bagian adonan cokelat di loyang loaf ukuran 24x10x7 cm. Biarkan setengah beku. Tuang 1/3 adonan white. Biarkan setengah beku. Tuang 1/3 adonan milk chocolate. Biarkan setengah beku. Lakukan bergantian sampai habis. Bekukan.
Saus: rebus susu cair, cokelat bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut. Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.
KOMENTAR