Isi, campur ubi ungu, gula pasir, daun pandan, garam, dan santan. Masak sambil diaduk sampai kalis. Dinginkan. Bentuk oval panjang 6 cm. Taruh keju cheddar di atasnya.
Kulit, kocok margarin, telur, dan gula tepung asal rata.
Tambahkan tepung terigu, maizena, dan garam sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan air. Aduk rata.
Giling di gilingan mi dengan ukuran paling tebal (nomor 1). Setelah 2-3 kali giling sampai licin. Kecilkan gilingan satu ukuran. Giling lagi 2-3 kali sampai licin. Begitu seterusnya sampai ketebalan nomor 5 . Potong panjang 35 cm lebar 1 1/2 cm.
Lilitkan adonan molen di ubi ungu. Rekatkan lilitan dengan diolesi air.
Goreng dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
KOMENTAR