Mari mengolah
ayam menjadi masakan yang berbeda dan istimewa dengan resep tumis ayam
daun kari yang satu ini. Aroma bumbunya membuat hidangan ini semakin menggugah selera. Selamat memasak.
Durasi 40 menit
4 porsi Porsi
Ingredients
Bahan-bahan: 1/2 ekor ayam, dipotong 12 bagian 1 sendok teh air jeruk nipis 6 lembar daun jeruk , dibuang tulang daunnya 2 batang serai, dimemarkan 3/4 sendok teh kari bubuk 3/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 1/2 sendok teh gula pasir 200 ml air 2 tangkai daun kari, diambil daunnya 2 sendok makan minyak untuk menumis Bumbu halus: 2 cm kunyit , dibakar 8 butir bawang merah 3 siung bawang putih 3 buah cabai merah keriting Cara Membuat Tumis Ayam Daun Kari:
Lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit.
Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai sampai harum. Masukkan ayam. Tumis sampai berubah warna.
Masukkan kari bubuk, garam, merica, dan gula. Aduk rata.
Tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk sampai matang dan meresap. Masukkan daun kari. Aduk rata. Masak sebentar. Angkat.
Baca juga:
robertus
TUMIS AYAM DAUN KARI
AYAM TUMIS SAUS TIRAM
robertus
TUMIS AYAM DAUN KARI
AYAM TUMIS SELEDRI
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Daftar Service Center Kompor Gas Sanken di Wilayah Jabodetabek
KOMENTAR