SajianSedap.com – Hari libur seperti ini, enaknya membuat hidangan yang spesial seperti sayap panggang saus keju nan meleleh. Cita rasanya dijamin mampu memanjakan lidah siapa saja yang mencobanya.
Untuk membuat sayap panggang saus keju ini, sayap ayam tidak perlu diungkep, pun tidak direndam bermacam-macam bumbu. Alih-alih, ayam hanya dilumuri air jeruk lemon dan garam supaya kelezatan rasanya muncul dari cita rasa asli ayam. Agar ada sentuhan rasa, barulah ayam dipanggang bersama saus dari potongan smoked cheese yang aromanya menggoda.
Karena sayap ayam akan dipanggang di dalam oven, lebih baik tidak ditutup agar aroma bakarannya lebih tajam. Sekadar tips, jangan panggang ayam lama-lama agar tidak keras. Soalnya, daging sayap ayam tidak tebal.
Penasaran ingin segera membuatnya? Ayo tengok langkah-langkah mudahnya.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR