SajianSedap.com - Makanan tradisional juga bisa naik kelas.
Jika belakangan ramai kabar pabrik tempe yang sukses di Jepang, kini pengusaha makanan dalam negeri juga tak mau kalah.
Mereka berinovasi membuat aneka produk kaleng dengan makanan khas Indonesia.
Makanan kaleng asli buatan Indonesia diproses dengan canggih yang membuatnya bisa tahan lama seperti makanan kaleng pada umumnya.
Hebatnya dengan cara ini, makanan Indonesia jadi bisa diekspor keluar negeri karena masa simpannya yang panjang.
Jadi makin penasaran kan apa saja jenis makanan Indonesia yang dikalengkan? Yuk segera kita simak.
1. Gudeg
Generasi makanan pertama yang dikalengkan adalah gudeg.
Darimana lagi asalnya kalau bukan dari Yogyakarta.
Di sana, pengalengan gudeg sudah jadi hal yang biasa.
Gudeg kaleng ini laris manis dijadikan oleh-oleh bagi para wisatawan yang super cinta pada makanan khas yang satu ini.
Yang paling terkenal adalah Gudeg Wijilan Bu Lies Yogyakarta.
Gudegnya dikemas dalam kaleng 300 gram dengan isi yang super lengkap.
Di dalamnya sudah ada telur, tahu, tempe, kerecek (sambal goreng dari kulit sapi), nangka muda, dan blondho (produk yang dihasilkan dari pembuatan minyak goreng kelapa).
Satu kaleng bisa dimakan hingga 3 orang.
Selain itu masih ada sederetan merek gudeg lain seperti Gudeg Bu Tjitro, Gudeg Yu Djum dan lainnya.
Semuanya lezat, nikmat dan praktis.
Untuk memudahkan, semua merek gudeg ini juga bisa dibeli dengan sistem online.
(Baca juga: Ini Dia Resep Puding Tape Ketan yang Lezatnya Bukan Main, Sudah Coba?)
(Baca juga: Agar Tempe Goreng Bisa Super Renyah Dan Gurih, Ini Tipsnya)
2. Rendang
Yang satu ini adalah menu yang Indonesia banget dan sudah diakui kelezatannya oleh dunia.
Sebelum dikalengkan, rendang telah lebih dulu dibuat modern dengan kemasan vacum yang juga bisa memperpanjang masa simpan.
Tapi dengan kaleng, rendang jadi makin praktis, tahan lama dan awet disimpan sampai 1 tahun.
Salah satu rendang kaleng yang terkenal adalah Rendang Karissa.
Rendangnya dikemas dalam kaleng ukuran 150 gram dengan variasi daging ayam dan sapi.
Harganya pun cukup terjangkau, masih di bawah 50 ribu rupiah.
Rendang ini juga sudah diekspor ke berbagai belahan dunia, lho!
(Baca juga: Yuanita Christiani Alami Pengalaman Buruk di Tempat Makan Favoritnya, Bikin Mual!)
(Baca juga: Saat Hamil, Hindari Makan Ini Demi Kesehatan Moms dan Janin)
3. Mangut Lele
Kedengerannya memang aneh, tapi kini mangut lele benar-benar sudah tersedia dalam bentuk kaleng.
Pembuatnya adalah para pengusaha di daerah Bantul, Yogyakarta.
Salah satu mangut lele paling terkenal adalah merek dagang Bu Tjitro yang juga mengeluarkan gudeg kalengan.
Lele dimasak dengan bumbu mangut berwarna kuning yang punya cita rasa gurih dari santan, manis dan sedikit pedas.
Untuk mengonsumsinya, mangut cukup dipanaskan selama 5 menit saja.
Mangut lele Bu Tjitro juga mengklaim diri tidak menggunakan pengawet dan MSG sehingga sehat dikonsumsi.
Mangut kaleng ini tahan 1-2 tahun. Untuk membelinya, kita bisa melakukan pemesanan melalui online.
(Baca juga: Mengenal Diet Ketogenik yang Sedang Naik Daun)
(Baca juga: Supaya Enggak Jajan di Luar, Buat Sendiri Sempol Ayam Kesukaan Si Kecil )
4. Sayur Lombok Ijo
Sayur Lombok ijo adalah makanan khas Gunung Kidul, Yogyakarta.
Makanan ini terdari dari cabe hijau dan tempe yang ditambah kuah serta bumbu-bumbu lainnya.
Rasanya manis dan gurih dengan sedikit rasa pedas.
Produk ini memang masih belum terlalu terkenal, tapi kita dapat temukan dengan mudah saat main ke daerah Gunung Kidul dan sekitarnya.
Selain itu, produk lezat ini juga bisa dibeli lewat online.
(Baca juga: Agar Risoles Tidak Berminyak, Begini Triknya)
(Baca juga: Weekend Besok Waktunya Menghadirkan 5 Resep Snack Goreng Yang Selalu Dinanti)
5. Bandeng Mercon
Makanan yang satu ini cocok bagi kita pencinta pedas.
Di dalam kaleng berukuran 370 gram ini terdapat bandeng tulang lunak dengan balutan sambal yang beragam.
Ada sambal lombok ijo dan lombok abang untuk rasa pedas yang normal serta sambal cetar dengan rasa pedas yang sungguh mengigit.
Produk bandeng kaleng ini juga dibuat bebas pengawet dan MSG serta bisa awet sampai 1 tahun.
Untuk pemesanan yang paling mudah bisa dilakukan melalui online.
Menarik kan inovasi aneka makanan Indonesia dalam kaleng ini.
Inovasi ini juga bisa memudahkan WNI yang tinggal diluar negeri jika kangen dengan makanan Indonesia.
Makanan ini juga praktis dibawa bepergian atau untuk menu sehari-hari di rumah.
foto: dok. bptba.lipi.go.id
Baca juga:
Mudahnya Membuat Risotto Jamur Lezat dengan 3 Langkah Saja
Tak Sampai Satu Jam Membuat Lapis Ubi Kukus yang Legit dan Istimewa Ini
Dengan Cara Menggoreng Bakwan Berikut Ini, Dijamin Sajian Anda Cantik Bentuknya
Mudah & Praktis Membuat Cake Keju Kukus Tanpa Oven
6 Sayuran Ini Ternyata Berbahaya Bagi Penderita Diabetes
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Marti |
KOMENTAR