SajianSedap.Grid.ID – Mengobati sakit kepala karena kepanasan bisa kita lakukan tanpa obat, lho.
Sebenarnya, tubuh sudah menyediakan mekanisme alami untuk meringankan sakit kepala.
Kita bisa membantu cara kerja tubuh memerangi sakit dengan mengonsumsi makanan atau minuman yang tepat.
Sebaliknya, kita juga bisa menghindari makanan pemicu rasa sakitnya.
Karena banyaknya orang kita yang mengeluh sakit kepala saat kepanasan, matahari tropis yang dicari oleh turis di Indonesia justru banyak kita hindari.
Kepala bisa sakit karena dehidrasi.
Maklum, udara yang panas bisa membuat kadar cairan dalam tubuh berkurang.
Dikutip Grid.ID dari Boldsky, ada 3 cara yang bisa Anda lakukan dalam menjaga kesehatan tubuh dan mengobati sakit kepala meskipun sinar matahari menyerang seharian.
(Baca juga: Faktanya, Daging Putih Semangka Ternyata Bisa Meningkatkan Libido)
(Baca juga: Tips Membuat Telur Ceplok Agar Bagian Kuningnya Pas di Tengah Sehingga Estetik Hasilnya)
Meminum Banyak Air Putih
Dehidrasi dapat mempengaruhi fungsi tubuh normal sehingga memicu sakit pada kepala.
Tidak hanya itu, dehidrasi juga buat tekanan darah jadi tidak seimbang.
Untuk mengatasinya, tidak ada cara yang lebih baik dari meminum banyak air putih
Hindari Meminum Air Soda
Walau minuman bersoda mampu menghilangkan dahaga dalam sekejap, lebih baik kita menghindarinya.
Pasalnya, minuman bersoda memiliki sifat diuretik.
Minuman ini mudah membuat kita lebih banyak buang air kecil.
Karena hilangnya cairan lewat urin, dehidrasi semakin parah.
(Baca juga: Tips Menanamkan Kebiasaan Meminum Air Putih Agar Tidak Dehidrasi)
Meminum Jus Buah Segar
Jika Anda menginginkan minuman yang segar dan manis, daripada mengonsumsi minuman bersoda, lebih baik kita meminum jus buah.
Selain kandungan air dan vitamin yang tinggi, jus juga memiliki kandungan mineral yang membantu mencegah sakit kepala akibat teriknya sinar matahari.
Pada akhirnya, jus bisa menyeimbangkan elektrolit dalam tubuh.
Nah, mudah saja, bukan, mengobati sakit kepala karena kepanasan?
Kuncinya adalah menjaga asupan cairan tubuh.
Yuk, selalu jaga kesehatan kita dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang baik untuk tubuh. Semoga sehat selalu. (Grid.ID/Tamara)
(Baca juga: Resep Sate Ati Ampela Goreng Kremes Air Kelapa, Pelengkap Sedap Mudah Dibuat)
(Baca juga: Mengusir Rematik Hingga Menaikkan Gairah Seks, Ini Dia Aneka Khasiat Lengkuas)
(Baca juga: Sarapan Sehat dengan Segelas Jus Wortel dan Bit Segar & Bermanfaat)
KOMENTAR