SajianSedap.Grid.ID – Memasak rendang paru bisa jadi alternatif buat Anda yang ingin menyetok hidangan yang tak biasa untuk Ramadan nanti.
Jika dalam membuat rendang kita biasa menggunakan daging, kali ini kita menyetok rendang berbahan paru.
Jika mengolah paru dari dalam keadaan mentah, rebus dahulu di dalam air dingin yang sudah diberi jahe dan daun salam.
Pastikan juga Anda membeli paru yang masih segar.
Dengan diolah dalam bumbu yang kaya, paru yang bertekstur kenyal seperti ini pasti bisa bikin Anda ketagihan.
Siap untuk memasak rendang paru dalam tiga langkah saja?
Yuk, simak step by step ini.
Merebus Bumbu Rendang dalam Santan
Rebus 1.500 ml santan encer (perasan santal kedua dari 2 butir kelapa), 3 cm lengkuas yang dimemarkan, 2 batang putih serai yang dimemarkan, dan 1 lembar daun kunyit yang disimpul.
Masukkan juga bumbu halus (terdiri dari 15 buah cabai merah keriting, 5 buah cabai merah besar, 12 butir bawang merah, 4 siung bawang putih, 3 cm jahe, 4 butir kemiri sangrai, 1/2 sendok teh merica butiran, 1 sendok makan ketumbar butiran, 3 sendok teh garam, dan 1/2 sendok teh gula pasir) sambil diaduk sampai mendidih.
(Baca juga: Saking Nikmatnya, Telur Masak Tongseng Ini Bikin Nambah Berkali-Kali)
(Baca juga: Syahnaz Tidak Bisa Masak, Jeje Tidak Masalah Buka Puasa dengan Makanan Ini! Suami Pengertian!)
Memasukkan Paru
Tambahkan 400 gram paru yang sudah direbus dan dipotong 4 x 5 cm.
Masak sambil aduk sampai empuk dan kuah mengental.
(Baca juga: Tak Sulit Membuat Rendang Daging Enak Kalau Pakai Resep Ini)
(Baca juga: Telur Balado Sedap Ini Bisa Dibuat Dalam 20 Menit Saja)
Menambahkan Santan dan Kelapa Sangrai
Tuang 500 ml santan kental dari 2 butir kelapa.
Masak di atas api kecil sambil diaduk sampai hampir mengering.
Tambahkan 1/2 butir kelapa parut kasar sangrai yang sudah diblender halus.
Aduk sampai kering betul. Angkat dan hidangkan.
Resep tersebut bisa Anda gunakan untuk membuat 6 porsi hidangan, tapi tentu Anda bisa menggandakan resep tersebut sesuai kebutuhan.
Rendang memakan waktu 3-6 jam untuk dimasak bergantung pada tingkat kekeringan yang Anda inginkan.
Sebaiknya, masak lebih lama agar rendang bisa awet disimpan.
Nah, mudah saja, bukan, memasak rendang paru untuk stok bulan puasa ini?
Yuk, segera kumpulkan bahan-bahannya dan ikuti langkah pembuatannya. (RED)
(Baca juga: Ini Dia Resep Rendang Gurih & Lezat Yang Bisa Dibuat Dalam 3 Langkah Mudah)
(Baca juga: Hanya dengan 3 Langkah Mudah, Resep Paru Masak Cabai Sukses Dibuat)
KOMENTAR