Resep buncis tumis cumi asin ini memenuhi kebutuhan nutrisi di siang hari. Tumisan ini juga cepat tersaji dan lezat, lho. Yuk, simak resepnya di sini.
Durasi 25 menit
6 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 200 gram buncis, potong serong
- 200 gram jagung putren, potong-potong
- 1 buah wortel, iris serong
- 100 gram cumi asin, seduh, potong-potong, goreng sebentar
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 2 buah cabai merah keriting, iris serong
- 1/2 sendok teh terasi goreng, haluskan
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 50 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Buncis Tumis Cumi Asin:
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, cabai merah keriting, dan terasi sampai harum.
- Masukkan cumi asin. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan buncis, jagung putren dan wortel. Aduk sampai setengah layu.
- Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air. Aduk rata. Masak sampai matang. (Ss)
(Baca juga: Resep Soto Ayam Lezat Ini Pasti Lezat Hasilnya, Siapa Pun Yang Membuatnya)
(Baca juga: Langkah Mudah Membuat Bawang Putih Bubuk Sendiri)
(Baca juga: Ini 5 Ragam Wajan Anti Lengket Untuk Menumis, Sudahkah Kita Punya Di Rumah? )
(Baca juga: Ayam Goreng Bacem, Resep Nikmat untuk Kreasi Ayam Goreng Sehari-hari)
(Baca juga: Supaya Minyak Bekas Bebas Bau, Ikuti Dulu Tips Ini)
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Daftar Service Center Kompor Gas Sanken di Wilayah Jabodetabek
KOMENTAR