Resep Sup Ikan Asam Pedas ini cocok sekali untuk makan malam. Rasanya pedas-pedas asam dan berkuah menggiurkan. Selain itu, menu ini sangat cepat tersaji di meja makan.
Durasi 25 menit
6 porsi Porsi
Ingredients
Cara Membuat Sup Ikan Asam Pedas:
1. Lumuri ikan kakap dengan air jeruk nipis dan garam. Sisihkan.
2. Rebus air, bawang putih, daun jeruk, dan serai sampai harum.
3. Masukkan cabai rawit, tomat hijau, belimbing sayur, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
4. Tambah ikan. Masak sampai mendidih.
5. Menjelang diangkat, masukkan air jeruk nipis, daun bawang, dan daun kemangi. Aduk sampai layu. Angkat dan sajikan. (By)
(Baca juga: SATE AYAM BUMBU PADANG)
(Baca juga: Bakpao Smoked Beef BBQ Mayo, Camilan Gurih Yang Ceriakan Akhir Pekan)
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR