Brownis yang hasilnya terlalu keras atau terlalu kering bisa disebabkan akibat pengovenan yang terlalu lama.
Idealnya, pengovenan brownis menggunakan suhu 180 derajat Celsius, selama 30 menit.
Jika suhu dikurangi, maka pengovenan akan lebih lama dan membuat brownis menjadi keras.
(Baca juga: Wajib Tahu! Ini Dia 5 Makanan & Minuman yang Sebabkan Miss V Berbau Tak Sedap)
(Baca juga: Jangan Sampai Salah! 8 Makanan Ini Dilarang Disimpan dalam Kulkas)
Setelah matang, biasakan untuk mengecek apakah brownis benar sudah matang, dengan cara menusuknya menggunakan lidi atau digoyang-goyang.
Pada bagian inilah kita sering tertipu dengan melihat bagian tengah yang seakan belum matang karena dirasa masih basah.
Bila sudah begitu, kita akan memasukkan lagi brownis ke dalam oven.
Padahal, hal itu tidak perlu dilakukan karena justru akan membuat brownis jadi terlalu keras.
Jika bagian tengah brownies masih terlihat bergoyang-goyang dan basah, cukup diamkan sejenak di suhu ruang.
Setelah itu, brownis akan mengeras dengan sendirinya.
Bisa juga dengan menusukkan lidi.
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR