Kualitas rempah ini penting untuk kita perhatikan.
Soalnya mau dipakai sebanyak apapun, kalau kualitasnya sudah tidak prima, gulai tidak akan harum aromanya.
2. Santan Kelapa Tua
Gunakan kelapa yang tua agar santan yang dihasilkan gurih rasanya.
Lebih baik membagi santan jadi dua bagian, encer dan kental.
Santan yang encer digunakan untuk merebus bahan makanan sehingga tidak pecah.
Menjelang matang, baru masukkan santan yang kental.
(Baca juga: Di Tangan Ayudia Bing Slamet, Kembang Kol Jadi Mewah dengan Cara Mudah, Intip, Yuk!)
(Baca juga: Jarang Disorot, Lihat Cara Putra Rossa Rawat Ibunya yang Sedang Sakit, Hati Jadi Meleleh)
3. Api kecil
Kelezatan gulai bukan semata pada kuahnya, tetapi juga pada isinya karena itu peresapan bumbu di dalam bahan isi sangat penting.
Jangan gunakan api yang besar supaya makanan sempat meresapkan bumbu.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR