SajianSedap.Grid.ID – Mari simak aneka cara mudah menyiapkan mental diri sendiri agar siap menjalankan program diet.
Maklum, godaan untuk makan banyak atau melanggar diet itu ada di mana-mana.
Dari perut yang keroncongan hingga iklan makanan dan minuman yang menggoda, semuanya sering membuat kita tidak tahan.
Pernah berpikir bahwa menjalankan diet itu sulit?
Yuk, tumpas pikiran itu dengan menyiapkan mental yang lebih prima.
Ada, lo, cara-cara unik agar kita lebih mudah berdiet tanpa harus gigit jari.
Yuk, simak cara-caranya.
BACA JUGA: Tips Menumis Kangkung Agar Warnanya Tetap Hijau, Tidak Menghitam dan Layu
Menyajikan Hidangan yang Banyak Jenisnya di Waktu Makan
Ini adalah cara untuk mengakali pola pikir kita.
Besar-kecilnya hidangan atau sedikit banyaknya makanan bukan satu-satunya pertimbangan kala kita memilih makanan yang boleh disantap sewaktu menjalankan diet.
Jumlah kalori dan lemaklah yang paling pas harus dipikirkan.
Jumlah jenis hidangan yang banyak akan membuat kita merasa sudah makan banyak hingga harus menahan diri terhadap makanan selanjutnya.
Jadi, tak usah takut menyajikan segudang jenis makanan di meja makan. Yang penting adalah isinya.
Contoh paling baik adalan 2 sendok makan nasi, semangkuk besar sayuran, sepotong kecil ikan, dan semangkuk besar buah.
Kelihatan penuh dan banyak, bukan?
Akan tetapi, kalau kita hitung nilai kalorinya, sama sekali tidak seberapa.
BACA JUGA: Minyak Goreng Cepat Menghitam? Ini Dia Tips Mudah Mengatasinya
Mencari Dukungan dari Orang Terdekat Kita
Sungguh menyedihkan memang kalau kita harus berdiet sendirian sementara di sekeliling kita melimpah makanan yang menggoda iman.
Karena itu tak perlu malu mengakui bila Anda tengah diet.
Biarkan lingkungan Anda mendukung Anda.
Mintalah orang-orang sekitar Anda menyingkir saat menyantap hidangan tinggi kalori yang Anda sukai.
Tidak salah juga kalau Anda berdiet bersama anggota keluarga yang senasib atau teman kantor yang punya niat yang sama.
Kebersamaan itu akan membuat Anda merasa ringan menjalankan hari-hari yang penuh perjuangan itu.
BACA JUGA: Supaya Nasi Tidak Cepat Bau dan Menguning, Simak Tips Jitunya Berikut Ini!
Berpikir Melakukan Diet untuk Terakhir Kalinya
Sebelum mulai berdiet, tanyalah pada diri Anda, apakah diet seperti ini ingin Anda jalankan seumur hidup?
Bagus kalau Anda menjawab "Tidak" dengan tegas.
Artinya, Anda ingin diet ini betul-betul berhasil.
Karena itu lakukan dengan maksimal.
Tutup mata Anda dan jangan biarkan melirik hidangan kalori tinggi yang menggiurkan.
Satu lagi, saran ahli, sabarlah terhadap hasilnya.
Diet yang berhasil membutuhkan waktu.
Tetapi waktu ini akan sangat singkat kalau Anda mampu bertahan.
Sebaliknya Anda perlu waktu lebih lama lagi kalau Anda selalu bertoleransi terhadap makanan enak tinggi kalori.
BACA JUGA: Wajib Tahu Hal Ini Sebelum Membuat Selai Nanas Isi Nastar
Nah, itulah aneka cara unik dalam memotivasi diri sendiri agar mudah menjalankan program diet Anda.
Apapun diet yang Anda pilih, pastikan makanan yang Anda asup memiliki kandungan gizi yang seimbang.
Akan sangat baik apabila Anda berkonsultasi dahulu pada ahli nutrisi.
Yuk, makan dengan lebih sehat agar tubuh sehat sampai tua. (SP/FC)
BACA JUGA: Lihat Mewahnya Dekorasi Kamar Bayi Siti Nurhalizah, Penuh Permen, Cookies Sampai Cake Lezat
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR