5 Jenis Gangguan Makan
Gangguan makan sangat erat kaitannya dengan masalah mental seseorang.
Jika seseorang terkena depresi atau merasa tidak percaya diri dengan bentuk tubuhnya, maka makanan pun akan menjadi pelampiasan.
Oleh sebab itu, Anda perlu mengenali 5 gangguan makan ini.
Yuk simak!
BACA JUGA: Kalau Makan Ditemani Sambal Petai Andaliman, Nikmatnya Boleh Diadu
1. Anoreksia
Gangguan makan yang satu ini mungkin paling sering kita dengar.
Biasanya banyak model cantik yang menderita gangguan makan anoreksia.
Pasalnya mereka terobsesi dengan tubuh yang kurus agar tampil lebih menarik di depan kamera.
Penderita anoreksia selalu merasa dirinya kelebihan berat badan, meskipun sebenarnya berat badan mereka di bawah normal.
Mereka tidak henti-hentinya berpikir tentang makanan yang berpotensi untuk berat badan mereka.
Oleh sebab itu banyak makanan yang mereka hindari.
Selain terus-menerus berpikir tentang makanan yang berpotensi untuk berat badan, penderita anoreksia juga sering melakukan olahraga yang berlebihan.
Olahraga berlebih tanpa asupan makanan yang cukup tentu sangat berbahaya.
Kondisi ini tidak bisa terus-menerus dibiarkan.
Pola makan yang tidak normal pada penderita anoreksia dapat menyebabkan kerusakan organ-organ tubuh, seperti kerusakan hati, otak, bahkan dapat menyebabkan kematian.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR