SajianSedap.id – Tempe dan tahu mungkin sudah biasa jadi teman pecel atau ayam geprek.
Yang jadi favorit saat ini adalah kol goreng.
Rasanya yang kriuk akan tambah mantap jika dicocol dengan sambal.
Wah, makan pun rasanya jadi lebih berselera!
BACA JUGA: Rahasia Ayam Kampung yang Empuk Ada Pada Tips Ini, Langsung Buktikan!
Tapi hati-hati, ternyata terlalu banyak mengonsumsi kol goreng bisa jadi tidak sehat, lo.
Pasalnya kol goreng bisa memicu kanker pada tubuh!
Duh, kok bisa, ya?
Proses Penggorengan Bikin Kol Jadi Tidak Sehat
Tahukah Anda kalau kol banyak mengandung vitamin dan nutrisi lain yang baik bagi tubuh?
Antara lain vitamin B, C, A, K, dan asam folat.
Kol juga tidak mengandung kolesterol, lemak jenuh, serta rendah kalori.
BACA JUGA: Ingin Lambung Tetap Aman? Minum Ini Sebelum Mengonsumsi Secangkir Kopi
Yang lebih penting, beberapa penelitian bahkan menyebut kol bisa menurunkan risiko kanker.
Sayangnya, proses penggorengan ini membuat nutrisi kol hilang dan justru bisa jadi penyebab kanker.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR