SajianSedap.id – Ibu mana yang tak sayang pada putrinya, begitu juga dengan Mayangsari.
Sampai-sampai, Ia menghias rumah mewahnya jadi tempat pesta Halloween yang super seru, lo.
Tentu saja, Khirani dan para sahabatnya bahagia luar biasa!
Ya, suasana Halloween memang sedang terasa dimana-mana.
Walau sebenarnya dirayakan pada 31 Oktober, Mayangsari tak gentar tetap merayakannya pada Sabtu (3/11) lalu.
Pasalnya, sang putri, Khirani nampak begitu bersemangat mengundang para sahabatnya ke rumah.
Baca Juga : Berusia 12 Tahun, Ini Klarifikasi Putri Mayangsari Soal Bungkus Rokok di Meja Saat Nongkrong di Kafe
Khirani Kini Tumbuh Jadi Remaja Cantik
Tak terasa, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo telah berusia 12 tahun.
Masih hangat di ingatan publik bagaimana di masa lalu, kelahiran dan perkembangan Khirani sangat dirahasiakan.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR