Bukan Tanda Sakit, Ini Deretan Makanan yang Bisa Bikin Urine Berubah Warna, #SahabatBuah dan #Sahabat Sayur Harus Tahu

By Novia, Kamis, 21 Februari 2019 | 17:45 WIB
makanan yang menyebabkan urine berubah warna (Tribunnews.com)

SajianSedap.com -  Jika warna urine Anda berubah warna menjadi lebih gelap, merah atau sangat orange, jangan panik dulu.

Pasalnya, makanan ini ternyata bisa membuat warna urine berubah setelah dikonsumsi.

Warna urine dipercaya bisa memperlihatkan kesehatan seseorang.

Urine yang menunjukan kondisi tubuh sehat akan memiliki warna kuning pucat.

Baca Juga : Dari Sariawan Sampai Bau Mulut, Sayuran Ini Bisa Atasai Berbagai Macam Masalah Mulut Untuk #SahabatSayur!

Jika warna urine terlihat transparan, itu tandanya tubuh sudah meminum cukup banyak air.

Namun, jika warna urine #sahabat buah dan #sahabatsayur sudah berubah menjadi kuning tua atau agak kecokelatan, artinya tubuh sedang dehidrasi karena kekurangan banyak air.

Nah, jika warna urine sampai berwarna cokelat, kemungkinan besar #sahabatbuah dan #sahabatsayur sedang mengalami penyakit hati atau liver.

Tapi warna urine bukan hanya dipengaruhi oleh air atau penyakit, nih.

Bisa jadi warna urine #sahabatbuah dan #sahabatsayur berubah karena mengonsumsi makanan di bawah ini.