Bukan Tanda Sakit, Ini Deretan Makanan yang Bisa Bikin Urine Berubah Warna, #SahabatBuah dan #Sahabat Sayur Harus Tahu

By Novia, Kamis, 21 Februari 2019 | 17:45 WIB
makanan yang menyebabkan urine berubah warna (Tribunnews.com)

1. Urine Berwarna Merah

Jangan Panik Dulu, Ternyata Makanan Ini Bisa Mengubah Warna Urine #SahabatBuah, lo!

Pernah kaget ketika urine berwarna merah?

Sebelum panik, cobalah mengingat kembali apakah #sahabatbuah dan #sahabatsayur memakan buah naga sebelumnya.

Buah naga atau dragon fruit ini bisa membuat urine berubah warna menjadi merah, lo.

Baca Juga : Lagi Musim Demam Berdarah, #SahabatSayur Harus Tahu Makanan yang Percepat Penyembuhan DBD

Buah yang mengandung banyak vitamin C, kalsium dan serat ini sangat baik bagi tubuh.

Warna merahnya ternyata tidak hanya ada di daging buah, namun juga akan keluar bersama urin.

Oleh karena itu wajar jika setelah makan buah naga dalam satu hari atau lebih urine #sahabatbuah dan #sahabatsayur akan menjadi merah.