Sajiansedap.com - Resep Honey Mango Pudding yang lembut ini cocok jadi menu buka puasa yang simple.
Selain simple jadi menu buka puasa, Resep Honey Mango Pudding juga pasti disuka si kecil.
Yuk, kreasikan Resep Honey Mango Pudding jadu menu buka puasa favorit keluarga di rumah.
Baca Juga : Resep Puding Milo Peanut Mudah Dibuat untuk Makanan Penutup
Waktu: 45 Menit
Sajian: 13 Gelas
Bahan Puding I: 200 gram mangga blender, saring 400 ml air 50 gram gula pasir 1 bungkus agar-agar bubuk 3 buah putih telur 1/8 sendok teh garam 75 gram gula pasir 5 tetes pewarna kuning
Bahan Puding II: 700 ml air 100 gram madu 25 gram gula pasir 1/2 bungkus agar-agar bubuk 1 sendok teh jeli instan
Bahan Puding III: 200 ml air 1 sendok makan gula pasir 1/2 sendok teh jeli instan
Cara Membuat Honey Mango Pudding:
1. Puding I, rebus air, gula pasir, dan agar-agar sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan blenderan dan pewarna. Aduk rata. Sisihkan.
2. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Tuang rebusan puding sedikit-sedikit sambil dikocok rata. Bagi menjadi 2 bagian.