Rendam kolang kaling selama 1-2 jam.
Kemudian, bilas kolang kaling.
Mengempukkan Kolang Kaling
Jika Anda ingin mendapatkan kolang kaling yang lebih empuk dan juga wangi, caranya cukup mudah.
Kolang kaling yang sudah bersih, kemudian direbus bersama air, daun pandan, dan daun jeruk purut yang sudah dibuang tulang daunnya.
Agar kolang kaling lebih nikmat, Anda juga bisa menambahkan gula pasir dalam air rebusan.
Dan juga bisa menambahkan pewarna makanan, untuk mendapatkan kolang kaling yang berwarna warni.
Setelah kolang kaling matang dan empuk, diamkan hingga benar-benar dingin.
Lalu, kolang kaling bisa disimpan di dalam wadah tertutup rapat, dan letakkan di dalam lemari pendingin.
Kolang kaling bisa tahan hingga beberapa hari di dalam suhu dingin lemari pendingin. (SCI/ dari berbagai sumber)
Baca Juga: Hangatkan Suasana dengan Secangkir Wedang Secang Kolang Kaling