Biasa Ada Di Kampung, Angkringan Satu Ini Justru Muncul di Tengah-tengah Mall di Jepang! Kok Bisa, ya?

By Amanda Fanny, Selasa, 12 November 2019 | 19:30 WIB
Angkringan di Jepang (Facebook/Jun Kitazawa)

1. Ikuti Ajang Tokyo Festival 2019

Angkringan yang muncul di Jepang ini ternyata merupakan proyek yang dijalankan Jun.

Jun menjadi peserta ajang Tokyo Festival 2019 dan mengikuti pameran seni dengan tema ‘Nowhere OASIS’ pada tanggal 1-10 November 2019.

Ide dari proyek ini berangkat dari pengalamannya yang kini tinggal di Jogja.

Angkringan Yogyakarta di Jepang

Menurutnya, angkringan yang Ia temukan di Jogja adalah sebuah tempat yang bisa menenangkan.

Baca Juga: Kumpulan 5 Resep Mi Kuah Yang Hangatnya Terasa Sampai ke Hati! Enak dan Gampang Dibuat!

2. Ada 4 Angkringan

Ternyata angkringan ini enggak cuma ada 1 saja, tapi masih ada 3 lainnya.

Total ada 4 angkringan ini terpencar di trotoar pelataran gedung Tokyo Metropolitan Theater, di sekitar stasiun, serta perkantoran dan perbelanjaan di Kawasan Ikebukoro, Tokyo.