6. Kayumanis
Taburkan kayumanis pada berbagai hidangan seperti kopi susu, roti manis, hingga kue-kue.
Kayumanis membantu melancarkan peredaran darah kita.
Sirkulasi darah yang lancar akan membantu membawa oksigen dan nutrisi ke pangkal rambut kita.
7. Kacang
Kacang dapat membantu menyembuhkan kerontokan rambut ekstrim karena kandungan zat besinya yang tinggi.
Apalagi untuk perempuan yang sedang dalam masa menstruasi.
Untuk memenuhi kadar zat besinya, kita disarankan untuk mengonsumsi kacang-kacangan.
Periksalah kadar mineral dalam tubuh.
Jika ternyata normal-normal saja, kemungkinan kerontokan rambut kita bisa disebabkan oleh penyakit tertentu.
Itulah makanan yang baik dan bisa kita konsumsi untuk mencegah rambut rontok.
Jagalah selalu kesehatan kita agar rambut dan kulit tetap sehat.
Dengan mengonsumsinya dalam jumlah yang tepat, niscaya rambut kita berkurang kerontokannya.
Selamat mencoba ya Sase Lovers!
Baca Juga: Bisa Tahan Sampai Satu Bulan, Begini Cara Ampuh Awetkan Sayuran Hijau Biar Tidak Busuk!