Biasanya Cuma Jadi Pelengkap Masakan, Satu Siung Bawang Bombay Ternyata Punya Manfaat Luar Biasa, Salah Satunya Melawan Kanker!

By Amanda Fanny, Minggu, 2 Februari 2020 | 17:30 WIB
Bawang Bombay (foto : stylecaster.com)

Selama Ini Hanya Jadi Pelengkap Masakan, Enggak Banyak Yang Tahu, Bawang Bombay Ternyata Punya Manfaat Luar Biasa, Salah Satunya Bisa Lawan Kanker!

SajianSedap.com- Bawang bombay, biasa digunakan sebagai bahan tambahanatau pelengkap dalam masakan.

Selain punya rasa yang khas untuk menambah cita rasa makanan, bawang bombay ternyata juga punya manfaat tak terduga, lo.

Meskipun semua sayuran bermanfaat bagi kesehatan, jenis-jenis tertentu dari sayuran menawarkan manfaat unik.

Bawang bombay adalah anggota genus allium dari tanaman berbunga yang juga termasuk bawang putih, bawang merah, dan daun bawang.

Sayuran ini mengandung berbagai vitamin, mineral, dan senyawa tanaman potensial yang telah terbukti meningkatkan kesehatan dalam banyak hal.

Baca Juga: Salah Kaprah! Bukan Jadi Penyebab Bisul, Makan 2 Butir Telur Setiap Hari Justru Punya Manfaat Luar Biasa Terutama Untuk Perempuan!

Baca Juga: Ajaib! Tanpa Operasi, Batu Ginjal Ternyata Bisa Keluar Sendiri Hanya Dengan Konsumsi 5 Makanan Ini!

Faktanya, khasiat bawang bombay telah dikenal sejak zaman kuno, ketika mereka digunakan untuk mengobati penyakit seperti sakit kepala, penyakit jantung, sariawan, dan bahkan kanker.

Berikut manfaat dari bawang bombang yang baik bagi kesehatan.