Resep Lauk Serba Ayam Untuk Sahur Dan Buka Puasa Bisa Kita Kreasikan Dengan Resep Ayam Woku

By Robert Christianto, Selasa, 21 April 2020 | 09:00 WIB
Resep Ayam Woku yang Lezat Untuk Menu Makan Siang Istimewa Bareng Keluarga (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Ayam Woku ini rasa dan aromanya kompak bikin perut jadi lupa kenyang.

Dengan begitu, kita bisa menghadirkan Resep Ayam Woku seagai Resep Lauk Serba Ayam Untuk Sahur Dan Buka Puasa nanti.

Resep Ayam Woku ini mudah dibuat kalau mengikuti resep berikut, sehingga pemula sekalipun pasti bisa membuatnya.

Baca Juga: Resep Fuyunghai Ayam Jamur Enak, Cara Baru Menikmati Telur yang Pasti Lezat

Waktu: 45 Menit

Sajian: 12 potong

Bahan:1 ekor ayam negeri, potong 12 bagian10 lembar daun jeruk, buang tulangnya, sobek-sobek4 lembar daun pandan, potong-potong1 lembar daun kunyit, potong-potong4 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan, iris halus1 3/4 sendok teh garam1/2 sendok teh gula pasir75 gram daun kemangi5 batang daun bawang, potong 1 cm1 buah tomat, potong-potong750 ml air

Bumbu Halus:10 butir kemiri, sangrai4 cm kunyit, bakar12 butir bawang merah6 buah cabai rawit merah3 cm jahe

Cara Membuat Ayam Woku:

1. Lumuri ayam dengan 1 sdm air jeruk nipis dan 1 sdt garam. Sisihkan.

2. Aduk rata bumbu halus, daun jeruk, daun pandan, daun kunyit, serai, daun bawang, tomat, dan setengah bagian air.

3. Masukkan ayam. Masak sampai mendidih. Tuang sisa air secara bertahap. Masak hingga mendidih.

4. Menjelang diangkat, tambahkan daun kemangi. Masak sampai meresap dan sedikit berkuah.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Tepung Oregano Enak, Teksturnya yang Renyah Langsung Bikin Jatuh Cinta

Baca Juga: Resep Siomay Ayam Sayur Enak, Kudapan Istimewa Untuk Keluarga Tercinta

Baca Juga: Resep Tahu Ayam Kuah Enak, Menu Berkuah Hangat yang Manjakan Perut

Baca Juga: Resep Mi Goreng Bayam Enak, Menu Sarapan Sehat Kesukaan Si Buah Hati

Baca Juga: Resep Soto Ayam Bumbu Poyah Enak, Hidangan Berkuah Lezat yang Sulit Ditolak