Rambut Selalu Rontok Ketika Disisir? Coba Rutin Oleskan Campuran Minyak Kelapa dan Lemon Ke Kepala, Rasakan Perubahannya!

By Marcel Mariana, Sabtu, 29 Februari 2020 | 17:45 WIB
minyak kelapa dan lemon bisa jadi solusin obat alami untuk rambut (tribunnews.com)

Bahan alami yang kita gunakan akan mengembalikan warna rambut dan kesehatan rambut kita.

Bahan alami juga terbebas dari efek bahan kimia produk pewarna rambut komersial dan sekaligus menyehatkan kulit kepala.

Ramuan alami ini hanya terdiri dari dua bahan alam, yaitu lemon dan minyak kelapa.

Minyak kelapa bermanfaat untuk kulit dan rambut kita.

Minyak kelapa dapat digunakan untuk mengobati infeksi jamur, asam laurat dan asam lemak di dalam rambut sehingga akan memperkuat rambut dan membantu mengembalikan warna alami rambut.

Baca Juga: Cuma Tambah Satu Sendok Minyak Kelapa Kedalam Kopi, Ternyata Bisa Tingkatkan Kekebalan Tubuh Hingga Turunkan Berat Badan! Ini Alasannya

Baca Juga: Cuma Tambah Dua Sendok Minyak Kelapa Saat Masak Nasi, Perubahan Ini Akan Langsung Terjadi pada Tubuh!

Di sisi lain, lemon dipenuhi oleh nutrisi seperti vitamin B, C dan fosfor yang akan menyehatkan rambut dan memperkuat akar rambut.

Untuk membuat ramuan tersebut, kita hanya perlu mencampurkan 3 sendok teh jus lemon dengan minyak kelapa secukupnya.

Kemudian oleskan campuran tersebut di kepala dan pijat.

Biarkan ramuan bekerja selama satu jam, dan bilas dengan air hangat dan sedikit sampo.

Ulangi proses ini sekali setiap minggu dan warna rambut alami kita akan kembali, masalah pada rambut kita juga segera teratasi.