1. Menyetok Rendang dan Opor
Opor dan rendang sebaiknya sudah kita buat dari jauh-jauh hari karena bisa tahan disimpan di freezer.
Sudahkan anda melakukannya?
Jika belum, buatlah segera hari ini juga.
Besok, akan ada banyak pekerjaan yang perlu anda lakukan lo, jadi mencicil rendang dan opor dari sekarang adalah langkah yang tepat.
Baca Juga: Tips Membuat Ketupat Jadi Tidak Cepat Lembek, Wajib Hindari 4 Hal ini saat Lebaran
Baca Juga: Resep Kelapa Goreng Pandan Enak, Resep Camilan Kecil Untuk Lebaran yang Bikin Lidah Terhipnotis
2. Menyetok Bumbu
Meski membuat bumbu sekilas pekerjaan mudah, tetapi kenyataannya cukup merepotkan.
Karena itu siapkan bumbu dari sekarang.
Bagi menjadi tiap jenisnya, misal sayur godog, sambal kentang dll.
Simpan bumbu yang sudah dibuat dalam wadah kedap udara.
Bumbu harus disimpan dalam freezer supaya tahan lama.
Lebih baik lagi kalau kita menumis bumbu sebentar supaya tidak bau atau sampai matang.