Tips Menyimpan Minyak Goreng agar Tahan Lama, Jadi Tetap Aman Dipakai untuk Masak dan Tidak Berbau Tengik

By Raka, Selasa, 30 Juni 2020 | 13:15 WIB
Cara praktis menyimpan minyak goreng agar bisa bertahan lama (Sajian Sedap)

Jika sudah berbau tengik, sudah dipastikan minyak sudah tidak bisa dipakai.

Selain itu, warna minyak juga akan berubah menjadi lebih gelap.

Minyak yang sudah berbau tengik tidak disarankan untuk dipakai memasak karena bisa menghilangkan cita rasa masakan.

Bau masakan juga akan berubah menjadi bau tengik dari penggunaan minyak yang sudah tak layak pakai.

Baca Juga: Coba Tambahkan Dua Sendok Minyak Kelapa Saat Masak Nasi Hari Ini, Jangan Kaget Lihat Perubahan Luar Biasa Ini Ketika Matang

Selain itu, minyak yang sudah tengik bisa berbahaya bagi kesehatan dalam jangka panjang, khususnya pada pencernaan.

Cara Menyimpan Minyak yang Benar

Cara yang benar menyimpan minyak goreng

Minyak dalam kemasan botol yang sudah dibuka tutupnya dapat bertahan selama 2 tahun.

Sebaiknya, begitu sudah membuka tutup botol, langsung simpan minyak di tempat yang tidak terkena cahaya ataupun panas langsung.