Jarang Ada yang Tahu, Siapa Sangka Nasi Ketan Ternyata Sangat Berbahaya Bagi Ibu Hamil, Kok Bisa?

By Marcel Mariana, Rabu, 29 Juli 2020 | 16:30 WIB
Nasi ketan ternyata miliki resiko kesehatan untuk tubuh manusia (Tribunnews.com )

Jarang Ada yang Tahu, Siapa Sangka Nasi Ketan Bisa Miliki Resiko Masalah Kesehatan Termasuk Bagi Ibu Hamil, Kok Bisa?

Sajiansedap.com - Anda tentu sudah tidak asing dengan makanan olahan ketan.

Apakah salah satu yang menjadi favorit anda?

Ketan dapat diolah dalam berbagai jenis makanan lezat.

Namun mengonsumsi ketan rupanya juga dapat memicu risiko kesehatan bagi tubuh.

Baca Juga: Resep Kue Hunkwe Ketan Hijau Enak, Camilan Tradisional yang Masih Ramai Penggemar

Nasi ketan memang miliki manfaat baik untuk menambah energi.

Namun tak sedikit ahli yang menyebut jika dengan mengonsumsi beras ketan berlebihan justru tak baik bagi kesehatan.

Berikut sederet masalah kesehatan yang dapat timbul akibat terlalu banyak makan beras ketan.

Mulas

Apakah anda membiasakan diri untuk sarapan?

Nasi ketan sangat tidak disarankan untuk dikonsumsi saat sarapan.

Efek yang ditimbulkan dari nasi ketan akan lebih banyak jika dibanding dengan bawang putih.

Baca Juga: Resep Ketan Goreng Daging Enak Ini Cocok Disajikan Sebagai Menu Sarapan yang Lezat

Baca Juga: Tak Disangka Cuma Rutin Makan Ketan Hitam di Pagi Hari, Manfaat Luar Biasa Ini Akan Dirasakan Tubuh, Wajib Dicoba

Makan nasi ketan bisa sebabkan mulas dan sakit perut.

Itu karena kandungan pati yang ada pada ketan sangat tinggi.

Untuk seorang yang miliki masalah sakit perut, mengonsumsi nasi ketan sebabkan jumlah enzim pencernaan dan asam lambung tidak stabil.

Berat badan bertambah

Pada 100 g beras ketan miliki 344 kalori, tak aneh jika makan banyak ketan membuat orang menjadi lebih mudah bertambah berat badan.

Untuk menghindari kenaikan berat badan, seimbangi konsumsi ketan dengan makanan yang kaya serat, protein, mineral.

Disarankan untuk makan apapun berbahan ketan saat siang hari.

Baca Juga: Resep Kolak Bola Ketan Enak, Cocok Untuk Menu Buka Puasa Sore Ini

Tepat saat tubuh miliki banyak aktivitas dan membutuhkan banyak energi.

Pastikan untuk menghindari makan nasi ketan saat malam hari.

Sebab dengan mengonsumsi ketan malam hari dalam beragai jenis olahan akan menimbun lemak yang tidak baik untuk tubuh.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini : 

Hindari saat demam

Meski beras ketan disebut-sebut miliki manfaat untuk mengobati pilek, namun ada baiknya untuk tudak makan olahan dari ketan untuk orang dengan keluhan demam, dan sakit kembung.

Tidak baik untuk orang sakit

Jangan mengonsumsi beras ketan saat pagi hari dan menderita sakit tertentu.

Baca Juga: Rutin Makan Bubur Ketan Hitam di Pagi Hari, Efek Tak Terduga Ini Akan Dirasakan Oleh Tubuh

Sebab ketan yang miliki tekstur lengket tidak baik untuk kesehatan limpa.

Jika ingin mengonsumsinya, ada baiknya untuk membuatnya menjadi bubur.

Bagi anda yang sedang sakit sangat tidak disarankan ya.

Wanita hamil

Meski disebut-sebut bermanfaat untuk mengurangi mual selama kehamilan, kandungan pati pada ketan rupanya tak baik dikonsumsi oleh ibu hamil.

Banyaknya kandungan pati pada ketan dapat meningkatkan risiko diabetes gestasional.

Baca Juga: Resep Cake Ketan Hitam Pisang Karamel Enak, Sajian Manis yang Pas Untuk Akhir Pekan

Pakar gizi menyarankan untuk memakan nasi ketan seminggu 2x saja.

Pastikan untuk tidak memberikan nasi ketan pada anak-anak karena teksturnya yang lengket.

Apalagi jika anak miliki keluhan batuk, demam, dan perut kembung.

Baca Juga: Resep Ketan Bubuk Ebi Kedelai Enak, Menu Sarapan Seru yang Bikin Kenyang

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini

Artikel Telah Ditayangkan di nakita.grid.id dengan Judul, Meski Kerap Dijadikan Santapan Nikmat, Makan Nasi Ketan Rupanya Berisiko Sebabkan Sederet Permasalahan Kesehatan Tak Terkecuali Ibu Hamil