SajianSedap.com - Berita populer hari ini (9/11).
Dari cara membuat tempe orek garing ala warteg.
Sampai buang air kecil di malam hari bisa jadi tanda gejala hipertensi.
Cara Bikin Tempe Orek ala Warteg
Kini kita pun bisa bikin tempe orek garing ala warteg.
Triknya memang tak semua orang tahu, tapi gampang banget ditiru.
Sederhana memang, tapi sajian tempe orek selalu disuka dimana-mana bukan?
Bahkan di warteg, sajian rakyat jelata ini selalu habis diserbu.
Soalnya, tempe orek buatan warteg emang enak banget sih.
Tempenya gurih dan manis serta garingnya bisa tahan lama.
Padahal, kalau dibuat di rumah, tempe tak pernah bisa segaring ini bukan?
Nah, berikut ini SajianSedap sudah rangkum tips bikin tempe orek garing tahan lama yang pastinya bahkan lebih enak dari buatan warteg.
Simak info selengkapnya di sini.
Tips Pasti Jadi Bikin Donat Kampung Empuk dan Lembut
Berikut ini tips pasti jadi bikin donat kampung yang empuk.
Semua pun pasti bisa bahkan yang pemula sekalipun.
Sekarang memang banyak bermunculan donat-donat modern.
Tapi rasanya, tak ada yang bisa mengalahkan kelezatan donat kampung di masa lalu, kan?
Donatnya dijual dalam kotak makan besar di warung-warung.
Topingnya pun sederhana, hanya gula atau meises saja.
Wah, walau sederhana seperti ini, nikmatnya bukan main.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Nah, ternyata kita pun bisa bikin donat kampung empuk dan lembut ini di rumah, lo.
Caranya gampang banget dan pasti berhasil siapapun yang membuatnya.
Simak info selengkapnya di sini.
Buang Air Kecil di Malam Hari Merupakan Tanda Terserang Gejala Hipertensi
Apakah anda kerap membuang air kecil di malam hari?
Kebanyakan orang meyakini kalau ini akan menjadi tanda terkena diabetes.
Namun penelitian malah mengungkapkan hal berbeda.
Sebuah penelitian baru yang dilakukan di Jepang menemukan bahwa kebutuhan untuk buang air kecil di malam hari, yang disebut nocturia, dapat dikaitkan dengan hipertensi dan asupan garam yang tinggi.
Nocturia adalah suatu kondisi di mana orang bangun di malam hari karena mereka perlu buang air kecil.
Penyebab umum seseorang sering pergi ke toilet di malam hari termasuk asupan cairan yang tinggi, gangguan tidur, dan obstruksi kandung kemih.
Orang-orang tanpa nocturia dapat tidur hingga 8 jam tanpa harus buang air kecil, tetapi bebreapa mungkin hanya perlu bangun sekali pada malam hari, ini masih dianggap dalam batas normal.
Mereka yang mengalami nocturia bisa bangun 2 – 6 kali pada malam hari.
Simak info selengkapnya di sini.