Kabar baik bagi pecinta kopi, secangkir kopi pagi Anda bisa membantu paru-paru tetap sehat. P
enelitian menunjukkan, hubungan antara kopi hitam dan paru-paru yang lebih sehat.
Ini bisa jadi karena kafein yang bersifat anti-inflamasi, dan polifenol, yang merupakan antioksidan dan juga anti-inflamasi.
2. Makanan Berserat Tinggi
Apa kesamaan kacang polong dan lentil? Keduanya adalah makanan kaya serat, yang bagus untuk paru-paru.
Seperti dilansir WebMD, penelitian menunjukkan, orang yang makan lebih banyak serat memiliki paru-paru yang bekerja lebih baik daripada mereka yang tidak makan banyak serat.
Makanan kaya serat lainnya termasuk spageti gandum, kacang panggang, biji chia, quinoa, pir, dan brokoli.
3. Sayuran Berdaun Hijau
Mulai sekarang, lebih sering isi piring Anda dengan bayam, kangkung, dan sayuran hijau lainnya.
Sayuran berdaun hijau ini dapat menurunkan risiko terkena kanker paru-paru.