Perbandingan bahan perendam ini adalah untuk 1 sampai 2 kg telur menggunakan 500 gram garam dapur (dapat pula menggunakan garam kasar) dengan 1 kg abu gosok atau 1 kg batu bata halus.
Jika menggunakan lumpur, gunakan 500 gram garam dan 2 kilogram lumpur.
Tambahkan sedikit air agar bahan perendam ini dapat menempel dipermukaan kulit telur.
3. Perendaman
Balut telur dengan bahan perendam dengan ketebalan 1 cm.
Simpan dalam wadah atau bak serta diamkan selama dua minggu.
Cara ini juga dapat dilakukan dengan memasukkan telur yang telah dibalur bahan perendam ke dalam kantong-kantong plastik untuk menghindari bahan perendam terbuka.
Setelah dua minggu, telur sudah dapat diambil dan digunakan sesuai kebutuhan.
Telur yang masih dibalut dengan bahan perendam sebaiknya dicuci di bawah air mengalir agar bersih.
Selain biasa dinikmati dengan cara direbus, telur asin yang masih mentah juga dapat diolah menjadi pepes telur asin.
Selamat mencoba Sase Lovers, semoga bisa menjadi peluang usaha baru untuk Anda.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Tak Perlu Lagi Beli Di Brebes atau Pasar, Ikuti Tips Mudah Membuat Sendiri Telur Asin Di Rumah