Benarkah Tempe Kedelai Kuning Lebih Sehat Dari Tempe Kedelai Putih? Ini Faktnya Menurut Ahli

By Marcel Mariana, Minggu, 23 Mei 2021 | 18:40 WIB
Beredar kabar tempe dengan kedelai kuning lebih sehat dari kedelai putih, benarkah demikian? ini kata ahli (Sajiansedap.com)

Tanggapan ahli

Peneliti Kedelai Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gadjah Mada (UGM) Atris Suyantohadi mengatakan, di Indonesia memang terdapat kedelai lokal dan kedelai impor.

 

"Kedelai lokal Indonesia yang ditanam petani itu rata-rata kedelai yang berwarna kuning.

Tapi ada juga kedelai hitam yang sering dipakai untuk kecap," kata Atris.

Atris juga menjabarkan jika produksi tempe di Indonesia juga menggunakan kedelai lokal dan impor.

Baca Juga: Resep Tempe Goreng Bumbu Gudeg Enak, Menu Pelengkap Dengan Perpaduan Rasa yang Begitu Sempurna

Menurutnya, kedelai lokal tak selalu berwarna kuning.

Postingan soal kedelai kuning dan kedelai putih

"Kalau menggunakan kedelai lokal, kedelai varietas kuning diolah menjadi tempe bisa jadi warnanya hampir sama. Tapi, tidak terus menunjukkan kedelai lokal warnanya kuning, kedelai impor warnanya putih. Tidak," ujar Atris.

Berdasarkan uji laboratorium yang telah dilakukan oleh Atris, diketahui bahwa kedelai lokal tak mengalami modifikasi rekayasa genetik.