WAJIB Tahu! Makanan untuk Obat Rematik ini Ternyata Ada di Dapur, Bisa Redakan Sakitnya Dalam Sekejap

By Ulfa, Senin, 7 Juni 2021 | 13:15 WIB
makanan untuk obat rematik yang wajib Anda tahu (Freepik)

1. Bawang putih

Melansir Health Line, bawang putih telah terbukti memiliki efek antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi gejala radang sendi.

Faktanya, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa bawang putih dapat meningkatkan fungsi sel tertentu untuk membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Dalam sebuah penelitian, para peneliti menganalisis pola makan 1.082 anak kembar.

Peneliti menemukan bahwa mereka yang makan lebih banyak bawang putih memiliki penurunan risiko osteoartritis pinggul, kemungkinan berkat sifat anti-inflamasi bawang putih yang kuat.

Baca Juga: Makanan untuk Obat Bibir Pecah-pecah, Dijamin Bibir Tidak Lagi Kering Sampai Seharian Penuh

Studi lain menunjukkan bahwa komponen tertentu dalam bawang putih dapat mengurangi beberapa penanda inflamasi yang terkait dengan radang sendi.

Jadi, menambahkan bawang putih ke makanan tak ada ruginya karena dapat bagi meredakan radang sendi dan kesehatan secara keseluruhan.

2. Jahe

Selain menambah rasa pada teh, sup, dan permen, jahe juga dapat membantu meringankan gejala rematik.

Ini bisa terjadi karena jahe memiliki efek anti-inflamasi yang baik untuk meringankan nyeri karena radang sendi.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.