Kabar Buruk Bagi yang Doyan Jajanan, Jajanan Favorit Sejuta Umat ini Lebih Berbahaya dari Rokok Sampai Jadi Penyebab Kanker

By Raka, Jumat, 18 Juni 2021 | 07:45 WIB
Jajanan yang bisa menyebabkan kanker dan lebih parah dari rokok (Kolase Freepik)

Daging Panggang

Daging pangang sering dikaitkan dengan risiko mengidap kanker pankreas dan kanker paru-paru.

“Memanggang dapat melepaskan hidrokarbon poliksklik yang dapat masuk ke dalam daging sehingga menyebabkan siapa saja yang mengonsumsinya berisiko terjangkit kanker,” jelas dr. Rohs, seorang ahli onkologi toraks di Rumah Sakit Mount Sinai di New York.

Jika ingin memakan dagingnya, pastikan daging dipanggang sampai matang, jangan sampai gosong.

Memakannya juga harus dalam jumlah sewajarnya.

Baca Juga: Mending Gak Usah Makan Nasi Putih Kalau Masaknya Masih Seperti ini, Bahayanya Bisa Mengancam Nyawa Seisi Rumah

Sebuah studi tahun 2008 oleh Lembaga Keamanan Pangan Universitas Kansas juga menemukan bahwa menambah rempah daun seperti rosemary pada daging burger ternyata dapat mengurangi zat penyebab kanker sebanyak 30%.

Daging yang Dibakar

Makanan dan Minuman Mengandung Arsenik

Tak banyak yang tahu bahwa beberapa makanan mengandung zat arsenik juga dapat memicu kanker meski dalam jumlah yang tak mematikan.

Contoh saja beras, jus apel, seafood, hingga unggas mengandung arsenik dalam jumlah kecil.

Sebuah penelitian telah membuktikan bahwa siapapun yang terpapar dengan zat arsenik atau mengonsumsi zat ini dalam jumlah banyak, bisa berisiko mengidap kanker paru-paru.