Makanan untuk Obat GERD
Bagi Anda penderita GERD memang harus berhati-hati dengan makanan yang Anda konsumsi.
Namun, rupanya kini ada kok beberapa makanan sehat yang dinilai dapat meredakan gejala GERD.
Menurut penelitian pada tahun 2013 yang dipublikasikan di jurnal Hindawi Gastroenterology Research and Practice, berikut beberapa makanan sehat tersebut:
1. Protein rendah kolesterol
Sebagai contoh beberapa makanan yang memiliki protein rendah kolesterol diantaranya seperti salmon, almond, unggas tanpa lemak, dan kacang-kacangan.
Baca Juga: Salah Satunya Alpukat, 4 Makanan untuk Obat Mata Bengkak ini Malah Bikin Ketagihan
2. Karbohidrat tertentu
Karbohidrat di sini bisa ditemukan di buah-buahan, sayuran, kentang, dan beberapa biji-bijian.
3. Vitamin C
Makanan kaya vitamin C yang terkandung dalam buah dan sayuran juga dapat mengurangi gejala GERD.