Minum Air Hangat Bisa Berdampak pada Sakit Mensturasi
Mugkin belum banyak yang mengetahui bahwa minum air hangat ternyata bisa membawa manfaat lebih jika kita lakukan secara rutin.
Pengobatan Tiongkok dan India kuno bahkan meyakini bahwa memulai hari dengan segelas air hangat bisa membantu memperlancar sistem pencernaan dan memberi sejumlah manfaat kesehatan.
Sejumlah peneliti menemukan bahwa air hangat bisa melancarkan hidung tersumbat dan membuat kita merasa lebih tenang.
Disarankan untuk minum air hangat setiap selesai makan atau meminumnya minimal tiga hingga empat kali seminggu secara rutin.
Banyak pula orang yang mengkonsumsinya sebagai pengobatan holistik.
Bahkan, rutin minum air hangat bisa mengurangi sakit menstruasi
Seperti diketahui, biasanya para wanita akan mengalami kram perut saat menstruasi datang.
Kram ini biasanya muncul di hari pertama sampai kedua mestruasi.
Nah, salah satu manfaat utama minum air hangat adalah membantu mengurangi kram menstruasi.
Air hangat bisa membawa efek menenangkan dan melegakan terhadap otot perut dengan mengurangi kekejangan dan kram yang biasa dialami ketika perempuan menstruasi.